your best music skill partner

Tentang Harmony Music

Sedikit Cerita

Harmony music baru dirintis pada tahun 2022 dan ditempatkan di Kota Bengkulu, tujuan dari adanya les musik ini untuk membentuk, mengembangkan, dan melatih skill musikalitas dan akan sangat menjamin kualitas musikalitas anda

Metode mengajar saya adalah praktek, tidak basa basi, interaktif dan kreatif, kembali mengaransemen lagu yang diajarkan supaya belajar tidak membosankan. Evaluasi yang akan dilihat adalah murid harus bisa intens upload hasil belajar mereka di konten youtube mereka dengan begitu, murid akan semakin percaya diri.

Mengapa harus belajar di Harmony Music ?

keuntungan apa saja yang anda dapat

Free Trial 1x

Uji coba belajar secara gratis sebanyak 1 kali

10% OFF

diskon biaya pendaftaran sebesar 10% sampai akhir Agustus 2022

Best Teacher

Pengajar yang asik dan kompeten dalam bidangnya

Fleksible

Jadwal bisa kapan saja sesuai dengan kebutuhan

All Age

Terbuka untuk anak usia 5 tahun sampai usia dewasa

Affordable Price

Harga terjangkau dengan kualitas terbaik

Program Pembelajaran

Baru

KEYBOARD

Mempelajari permainan alat musik keyboard dengan fokus pembelajaran mulai dari belajar bentuk dan teori chord, pengembangan bentuk chord serta pengaplikasiannya pada lagu-lagu pop umum. Permainan keyboard pada umumnya digunakan untuk mengcover lagu-lagu pop dan bisa juga untuk format band. Pengajar memiliki background kuliah S1 di jurusan musik, berpengalaman mengajar serta profesional di bidangnya.

Baru

VOKAL

Pembelajaran vokal bertujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas bernyanyi serta menemukan dan memaksimalkan karakter vokal yang dimiliki. Pembelajaran vokal tidak hanya belajar menyanyikan langsung sebuah lagu saja tetapi belajar juga berbagai macam teknik vokal seperti : cara menyanyi agar tidak fals, pernafasan yang benar, ketepatan pitch dan tempo, frase ring, intonasi, artikulasi, cara meningkatkan power dan masih banyak lagi. Sehingga kemampuan tersebut selanjutnya bisa diaplikasikan untuk menyanyikan berbagai pola dan karakteristik lagu yang bervariasi. Pengajar memiliki background kuliah S1 di jurusan musik, berpengalaman mengajar serta profesional di bidangnya.

Belum Tersedia

GITAR ACOUSTIC

Mempelajari permainan gitar akustik dengan fokus pembelajaran mulai dari belajar bentuk dan teori chord, pengembangan bentuk chord serta pengaplikasiannya pada lagu-lagu pop umum. Permainan Gitar akustik pada umumnya digunakan untuk mengcover lagu-lagu pop dengan teknik strumming / genjreng, berbagai macam variasi chord, teknik petikan hingga permainan fingerstyle. Pengajar memiliki background kuliah S1 di jurusan musik, berpengalaman mengajar serta profesional di bidangnya.

Belum Tersedia

BASS

Mempelajari permainan bass elektrik dengan fokus pembelajaran seperti fingering tangan kanan dan kiri, pengaplikasian mapping fingerboard bass, scales, improvisasi dan lain-lain. Pada pembelajaran bass elektrik tingkat lanjut akan dipelajari juga berbagai teknik permainan bass elektrik seperti slap, walking bass, taping dan lain-lain. Berbagai teknik dan teori ini selanjutnya bisa diaplikasikan pada lagu dengan berbagai genre musik (rock, pop, blues, jazz, dan masih banyak lagi) . Pengajar memiliki background kuliah S1 di jurusan musik, berpengalaman mengajar serta profesional di bidangnya.

Belum Tersedia

BIOLA

Biola merupakan keluarga alat musik gesek orchestra yang secara ukuran sedikit lebih besar dibandingkan violin. Viola memiliki karakter suara dan range nada menengah (alto) yakni berada antara range nada violin dan cello. Dalam pembelajarannya, viola mempelajari berbagai materi diantaranya seperti : cara membaca not balok, cara menggesek viola dengan baik dan benar serta berbagai macam teknik bermain viola dengan berbagai grade (tingkatan). Pengajar memiliki background kuliah S1 di jurusan musik, berpengalaman mengajar serta profesional di bidangnya.

Kontak & FAQ

Harmony music adalah pilihan terbaik bagi Anda & Keluarga untuk belajar dan meningkatkan skill bermusik agar lebih Handal dan Berkualitas.Mau daftar LES MUSIK DI HARMONY MUSIC? Atau Masih Ada Pertanyaan yang Belum Terjawab? Langsung Klik Tombol Whatsapp Di Bawah Ya!
HARMONY MUSIC

Musik adalah perasaan yang bisa didengar

Gerbang Belakang UIN Stain Kota Bengkulu
Gereja Pentakosta Indonesia Bengkulu

Follow Us

Whatsapp

+62 812 7188 6601

Instagram

@harmonymusic_bengkulu

Gmail

Nazariahutabarat213@gmail.com

YouTube

harmonymusic

Facebook

harmonymusic_bkl

© 2022 HARMONY MUSIC.